Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Nasi goreng jaman dahulu ala emak di rumah

Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh


Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:
  1. Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Amiin….
  2. Yang belum dapat pekerjaan, semoga mendapatkan pekerjaan. Amiin….
  3. Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Amiin….
  4. Yang sedang bersekolah, semoga sekolahnya berkah dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Amiin….
Apakah anda mengetahui dan mengenal tentang nasi goreng?

Jawabannya tentu mengenalnya, bahkan sudah sering menikmatinya. Betul atau tidak?

Nasi goreng merupakan masakan yang sangat mudah didapatkan di jaman sekarang ini, sebab berbagai macam rumah makan telah menyediakan masakan ini. Rasa nikmatnya membuat pencinta kuliner selalu ingin mencicipinya. Tapi tahukah anda bahwa ada nasi goreng di jaman dahulu yang sangat enak, meskipun sederhana namun membuat nafsu makan kita makin besar. Ya, itulah nasi goreng sederhana jaman dahulu ala emak-emak dirumah.

Nasi goreng legendaris ini hanya ada dirumah-rumah saja, sebab tidak ada yang pernah menjualnya. Hehehe….

Nasi goreng yang selalu diimpikan oleh setiap anak karena rasa nikmatnya, dan tidak sedikit kami sebagai anak-anak selalu minta buatkan nasi goreng ini kepada emak atau ibu kami.

Nasi goreng ini sangat niikmat disantap ketika masih hangat, dan sudah tidak nikmat lagi dimakan ketika keadaannya sudah mendingin, sebab nasi yang sebagai bahan utamanya sudah mulai mengeras. Untuk itu menikmati nasi goreng ini ketika masih hangat-hangat.

Pernahkah anda memakan nasi goreng ini?

Atau apakah anda bisa membuatnya?

Adapun bahan yang digunakan untuk membuat nasi goreng ini sangatlah sederhana atau simpel, sehingga siapa pun bisa membuatnya tanpa harus menjadi koki yang handal atau mengikuti pelatihan, hehe….

Adapun bahan yang diperlukan untuk membuat nasi goreng ini diantaranya;
  1. Nasi yang sudah dingin, dalam artian nasinya tidak dalam keadaan basi lho hanya dingin saja tidak sepanas ketika dimasak
  2. Beberapa butir bawang merah
  3. Garam
  4. vitsin
  5. Sedikit minyak
  6. Wajan (rinjing)
Nah, itulah tadi beberapa bahan sederhananya, simpel dan mudahkan untuk dikumpulkan. Selanjutnya cara pengolahannya, yaitu;
  1. Masukkan sedikit minyak kedalam wajan yang sudah dipanaskan, baik itu diatas kompor maupun dapur
  2. Tumis bawang merah yang telah diiris-iris, dan jangan digoreng hingga matang. Biarkan bawang dalam keadaan seperti semula saja. 
  3. Selanjutnya, anda memasukkan nasi dingin yang telah disiapkan kedalam wajan tersebut dan aduk rata supaya tercampur dengan irisan bawang merah yang telah ditumis tersebut.
  4. Ambil sedikit air kemudian campurkan dengan garam dan vitsin secukupnya, kemudian campurkan dengan bahan sebelumnya. Dan terus aduk hingga matang. Jika anda tidak ingin menggunakan air sebagai campuran garam dan vitsin, anda bisa mencampurkannya secara langsung dengan bahan yang lain tadi, kemudian aduk hingga merata.
  5. Nasi goreng yang matang ditandai dengan lemahnya nasi didalam wajan dan terciumnya aroma yang nikmat. Setelah matang, segera bangkit wajan tersebut supaya nasi goreng tidak menjadi gosong.
  6. Nasi goreng pun siap disantap dan dinikmati!!!!!!
Selamat mencoba dan menikmati !!!!! 

1 komentar untuk "Nasi goreng jaman dahulu ala emak di rumah"