Keyboard Laptop Error? Jangan Langsung Diganti, Lakukan Langkah berikut Untuk Mengatasinya
Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh
Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:
- Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Aamiin….
- Yang belum dapat pekerjaan, semoga mendapatkan pekerjaan. Aamiin….
- Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Aamiin….
- Yang sedang bersekolah, semoga sekolahnya berkah dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Aamiin….
Keyboard merupakan komponen pokok yang sangat penting yang ada pada komputer maupun laptop. Keyboard berfungsi sebagai alat tulis dalam membuat berbagai macam laporan.
Seperti halnya artikel ini tentu ada fungsi keyboard yang membantu dalam membuat suatu kalimat sehingga dapat dipahami oleh orang lain yang sedang membacanya.
Lantas apa jadinya jika suatu laptop atau komputer tidak memiliki keyoard? Tentu menjadi sesuatu yang sia-sia.
Ketika anda sedang membuat laporan yang sangat penting sebagai tugas yang harus diselesaikan, namun ditengah perjalanan tiba-tiba keyboard anda error dan tidak berfungsi lagi, apa yang akan anda lakukan?
Tentunya keadaan semacam itu membuat kita menjadi panik, apalagi jika harus membeli keyboard yang baru tentunya memerlukan biaya yang tidak sedikit.
Lalu apayang harus kita lakukan apabila tiba-tiba keyboard yang kita gunakan tidak berfungsi? Berikut mimin akan menuliskan langkah atau cara mengatasi keyboard laptop yang tiba-tiba error.
Oh ya, jika anda mengetahui cara lain dalam mengatasi keyboard yang error maka agar sekiranya berkenan untuk menuliskannya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini.
Solusi Untuk Keyboard Laptop atau Komputer yang Tiba-tiba Error
Adapun langkah pertama yang dapat anda lakukan adalah dengan melakukan update driver untuk keyboard laptop atau komputer yang dimiliki. Dan disini mimin akan menuliskan langkah update driver keyboard pada laptop windows 10, berikut langkahnya:
- Klik kanan pada ikon windows yang berada dipojok kiri bagian bawah laptop
- Maka akan muncul berbagai macam pilihan, selanjutnyapilih DEVICE MANAGER
- Maka akan muncul Device Manager laptop anda, dan silahkan pilih KEYBOARD, pilih tanda panah kebawah, maka akan muncul keterangan seperti PC/AT Enhanced PS/2 Keyboard (101/102-Key)
- Kemudian klik kanan pada PC/AT Enhanced PS/2 Keyboard (101/102-Key), lalu kemudian pilih Update Driver
- Kemudian akan muncul 2 pilihan, silahkan anda pilih Search automatically for drivers
- Dan tunggu beberapa menit hingga proses updatenya selesai.
- Jika pada poin nomor 6 diatas muncul tulisan “the best drivers for your device are already installed”. Maka itu menandakan bahwa keyboard anda sudah pada driver terbaru
- Selnjutnya, pilih tanda panah kearah kiri yang ada pada pojok sebelah kiri atas
- Kemudian silahkan pilih dan klik Browse My Computer For Drivers sebagai langkah dalam melakukan penginstalan secara manual
- Selanjutnya pilih dan klik Let me pick from a list of available drivers on my computer
- Kemudian pilih model keyboard anda dan klik next
- Tunggu beberapa menit hingga prosesnya selesai
- Dan apabila muncul keterangan Windows has successfully update your drivers, selanjutnya pilih close. Hal ini dikarenakan anda telah berhasil melakukan update drivers keyboard yang ada pada laptop yang dimiliki
- Silahkan anda Restart laptop sesuai dengan perintah yang diberikan oleh system
- Sampai disini seharusnya anda telah berhasil mengatasi keyboard yang tiba-tiba Error pada laptop yang dimiliki.
Catatan: ada pun cara lain yang bisa anda lakukan adalah dengan membersihkan debu-debu yang menempel pada keyboard.
Akhir Kata
Mungkin itu saja yang dapat mimin bagikan tentang Cara Mengatasi Keyboard Laptop atau Komputer yang Tiba-tiba Error. Semoga artikel sederhana ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dimana pun berada dan mohon maaf jika terdapat kesalahan didalam penulisan atau ada kalimat yang sulit untuk dipahami.
Dan bagi anda yang mengetahui cara lain untuk mengatasi keyboard laptop yang error, maka agar sekiranya berkenan untuk menuliskan langkah-langkahnya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini.
Posting Komentar untuk "Keyboard Laptop Error? Jangan Langsung Diganti, Lakukan Langkah berikut Untuk Mengatasinya"