Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

√ CARA UNDUH DAN INSTAL APLIKASI SEB PPG DALJAB 2022

Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh

√ CARA UNDUH DAN INSTAL APLIKASI SEB PPG DALJAB 2022

Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:

  1. Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Aamiin….
  2. Yang belum dapat pekerjaan, semoga mendapatkan pekerjaan. Aamiin….
  3. Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Aamiin….
  4. Yang sedang bersekolah, semoga sekolahnya berkah dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Aamiin….

Ada yang berbeda untuk kegiatan seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2022, yaitu menggunakan sebuah aplikasi yang bernama Safe Exam Browser (SEB) yang harus terhubung langsung dengan jaringan internet. 

Selain itu kegiatan seleksi PPG Dalam Jabatan 2022 yang mulai digelar pada 9 April 2022 menggunakan sistem daring berbasis domisili. Karena menggunakan aplikasi Safe Exam Browser (SEB) dalam mengikuti seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2022, maka sebagai calon peserta hendaknya memperhatikan beberapa ketentuan yang harus terpenhui agar dalam kegiatan seleksi tidak terhambat masalah yang berakibat fatal nantinya. 

Menurut Direktorat Pendidikan Profesi Guru, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan calon peserta hendaknya mempersiapkan pengkat yang mendukung dalam penggunaan aplikasi Safe Exam Browser (SEB), diantaranya:

a. Untuk Spesifikasi Laptop Yang Digunakan

Spesifikasi laptop sangat mempengaruhi kelancaran dalam kegiatan seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2022 ini, jangan sampai karena spesifikasi laptop yang tidak sesuai mengakibatkan masalah atau error sistem saat proses kegiatan berlangsung. Maka dari itu hendaknya persiapkan laptop sejak dini dan minimal spesifikasi laptop yang digunakan yaitu:

  • Menggunakan minimal sistem operasi Windows 8, 32 bit atau MacOS versi 10
  • Memiliki minimal RAM 2 GB
  • Dilengkapi audio yang berfungsi dengan baik dan 
  • Memiliki baterai yang dalam keadaan berfungsi dengan baik.

b. Ketentuan Dalam Mengikuti Seleksi PPG Dalam Jabatan 2022

Berikut beberapa ketentuan yang harus dipenuhi bagi peserta seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2022, diantaranya:

  • Peserta wajib memenuhi ketentuan dan persyaratan perangkat Seleksi Akademik PPG Dalam Jabatan Berbasis Daring Domisili
  • Peserta wajib memenuhi persyaratan jaringan internet (jaringan internet harus stabil saat proses seleksi berlangsung) untuk itu anda dapat menggunakan wifi saat proses seleksi berlangsung atau jika menggunakan paket data maka pastikan jaringan stabil dankouta internet yang cukup
  • Peserta wajib memenuhi tata tertib pelaksanaan ujian
  • Aplikasi Ujian di menggunakan aplikasi Safe Exam Browser (SEB)
  • Instalasi SEB dan file konfigurasi SEB menjadi tanggung jawab peserta
  • Informasi dan pengumuman terdapat di https://ppg.kemdikbud.go.id
  • Panduan, video, dan file instalasi tersedia di https://uny.id/seleksi-ppg

Berdasarkan poin ketentuan dalam mengikuti seleksi PPG Dalam Jabatan 2022 diatas tentang Instalasi aplikasi Safe ExamBrowser (SEB) yang menjadi tanggung jawab peserta ujian, maka disini mimin akan membagikan cara unduh dan install aplikasinya.

1. Cara Unduh Aplikasi Safe Exam Browser (SEB) PPG Dalam Jabatan 2022

Berikut mimin siapkan aplikasi Safe Exam Browser (SEB) PPG Dalam Jabatan 2022 yang harus anda download terlebih dahulu sebelum melakukan instalasi. Dan perlu mimin ingatkan kembali pastikan laptop yang anda gunakan sudah memenuhi spesifikasi yang telah ditentukan, begitu juga dengan jaringan internet yang digunakan harus benar-benar maksimal.

1_SEB_SELEKSI_INSTALL_Windows

2_MULAI_SELEKSI_Windows.seb

Silahkan anda langsung klik dimasing-masing aplikasi tersebut untuk mengunduh atau mendownloadnya. Apabila tidak berhasil mengunduh atau mendownload agar sekiranya menuliskan masalahnya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini.

2. Cara Instal Aplikasi Safe Exam Browser (SEB) PPG Dalam Jabatan 2022

Perlu anda ketahui setelah berhasil mendownload kedua aplikasi diatas, maka yang harus PERTAMA kali diinstal adalah 1_SEB_SELEKSI_INSTALL_Windows, setelah selesai mginstal yang pertama selanjutnya anda dapat menggunakan aplikasi yang Kedua 2_MULAI_SELEKSI_Windows.seb untuk memulai mengikuti seleksi PPG Dalam Jabatan 2022.

a. Install aplikasi 1_SEB_SELEKSI_INSTALL_Windows  

  • Klik kanan pada aplikasi 1_SEB_SELEKSI_INSTALL_Windows atau double klik pada aplikasi
  • Silahkan klik Next
  • Selanjutnya pilih I Accept th Term in the License Agreement
  • Klik Next
  • Klik Instal
  • Dan terakhir klik Finish. 

b. Gunakan aplikasi 2_MULAI_SELEKSI_Windows.seb

  • Double klik pada aplikasi 2_MULAI_SELEKSI_Windows.seb
  • Setelah muncul tampilan loading setting silahkan masukkan passwordnya yaitu seleksi (huruf kecil semua)
  • Maka akan muncul tampilan depan aplikasi yang siap digunakan untuk mengikuti seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2022
  • Dan apabila ingin logout aplikasi, silahkan anda pilih dan klik menu logout yang ada dipojok kanan bawah   

Anda dapat meletakkan aplikasi MULAI_SELEKSI pada desktop laptop anda dengan cara klik kanan aplikasi, lalu pilih send to dan pilih desktop. Apabila aplikasi sudah berada di desktop laptop anda, tinggal double klik saja lagi untuk membukanya.

Cara instal aplikasi Safe Exam Browser (SEB) untuk mengikuti kegiatan seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2022 yaitu:

√ CARA UNDUH DAN INSTAL APLIKASI SEB PPG DALJAB 2022

√ CARA UNDUH DAN INSTAL APLIKASI SEB PPG DALJAB 2022

√ CARA UNDUH DAN INSTAL APLIKASI SEB PPG DALJAB 2022

√ CARA UNDUH DAN INSTAL APLIKASI SEB PPG DALJAB 2022

c. Untuk memulai mengikuti seleksi PPG Dalam Jabatan 2022

  • Double klik aplikasi MULAI_SELEKSI yang ada didesktop tadi
  • Masukkan nomor peserta dankode validasi yang terdapat pada kartu ujian seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2022
  • Selanjutnya peserta wajib untuk mencentang atau klik Saya menyetujui pakta integritas, dan klik PROSES
  • Peserta mengikuti ujian sesuai dengan waktu yang telah ditentukan
  • Saat waktu habis, maka halaman soal akan tertutup secara otomatis dan muncul keterangan Ujian Telah Berakhir

AKHIR KATA

Mungkin itu saja yang dapat mimin bagika mengenai cara unduh dan install aplikasi SEB PPG Dalam Jabatan2022. Bagi anda yang mengetahui cara lain dalam mengikuti seleksi akademik peserta PPG Dalam Jabatan 2022 ini, maka agar sekiranya berkenan untuk berbagi dengan menuliskannya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini.

Dan cara yang mimin bagikan diatas merupakan untuk peserta yang menggunakan Sistem Operasi Windows, sedangkan bagi anda yang menggunakan Sistem Operasi MacOS dapat mendownload aplikasinya terlebih dahulu baru kemudian melakukan instalasi sama dengan yang digunakan oleh Operasi Sistem Windows.

Download 1_SEB_SELEKSI_INSTALL_macOS.dmg

Download 2_MULAI_SELEKSI_V1_macOS.seb  

Terakhir semoga artikel sederhana ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dimanapun berada dan mohon maaf apabila terdapat kesalahan didalam penulisan atau ada kalimat yang sulit untuk dipahami, agar sekiranya dapat memakluminya.  

3 komentar untuk "√ CARA UNDUH DAN INSTAL APLIKASI SEB PPG DALJAB 2022"

  1. terimakasih, saya sangat butuh ini. penjelasan anda tentang cara install aplikasi seb ini juga dapat mudah di ikuti.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih sudah mampir ke website ini, silahkan share halaman ini agar memberikan manfaat kepada yang lainnya dan sekaligus sebagai dukungan kepada kami

      Hapus