Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengisi Riwayat Pekerjaan Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2024

Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh

Cara Mengisi Riwayat Pekerjaan Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2024

Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:

  1. Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Aamiin….
  2. Yang belum dapat pekerjaan, semoga segera mendapatkan pekerjaan. Aamiin….
  3. Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Aamiin….
  4. Yang sedang belajar, semoga mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Aamiin….

WAHYUDIANSYAH.COM – Cara Mengisi Riwayat Pekerjaan Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2024

Pendaftaran Seleksi PPPK Guru tahun 2024 sudah memasuki pekan ke 2 setelah beberapa Waktu lalu di umumkan secara resmi pendaftaranya. Sebagian pendaftar sudah melakukan RESUME sebagai bagian terakhir dalam pendaftaran dan sebagiannya lagi masih melengkapi isian yang harus terisi sebagai tambahan persayaratan untuk seleksi administrasi. Salah satu yang harus diisikan adalah Riwayat Pekerjaan bagi pelamar PPPK Guru tahun 2024 ini. Tentunya pengisian Riwayat pekerjaan guru ini cukup penting untuk diisikan, baik itu pelamar PPPK Guru, PPPK Teknis, dan PPPK Kesehatan. Adapun cara mengisi Riwayat Pekerjaan pada SSCASN tahun 2024, yaitu:

Cara Mengisi Riwayat Pekerjaan untuk SSCASN di Pendaftaran CPNS 2024

  1. Buka laman resmi https://sscasn.bkn.go.id 
  2. Login ke akun SSCASN
  3. Pilih menu Pengisian Riwayat.
  4. Isi bagian deskripsi diri dan riwayat pendidikan. Untuk deskripsi diri dapat diisikan dengan biodata diri, pengalaman kerja, motivasi kerja dan sebagainya. sedangkan untuk Riwayat Pendidikan diisi dengan jenjang Pendidikan dari tingkat dasar hingga sarjana ( SD - S1/S2/S3 ).
  5. Klik tombol 'Tambah Pekerjaan' pada bagian riwayat pekerjaan. Karena anda melamarnya sebagai PPPK Guru maka Riwayat Pekerjaan yang diisi berupa SK sebagai guru dari awal bertugas hingga sampai sekarang ini. 
  6. Pilih jenis instansi tempat bekerja. Contoh: Instansi Pemerintah untuk yang Negeri atau Instansi Swasta untuk yang swasta.
  7. Pilih Instansi Pemerintah yang sesuai dengan kabupaten atau kota domisili. Contohnya, Pemerintah Kab. Hulu Sungai Utara. Jika memilih instansi swasta, maka isian ini tidak tertampil.
  8. Masukkan nama instansi atau perusahaan tempat bekerja.
  9. Isi jabatan. Dapat berupa sebagai Guru umum/Guru Kelas/Guru Mapel/Guru PJOK/Guru PAI dan sebagainya.
  10. Masukkan tanggal mulai bekerja dan tanggal berakhir sesuai dengan SK atau Kontrak/Perjanjian Kerja. Jika masih aktif bekerja, bisa isi sampai tanggal terakhir di tahun tersebut.
  11. Input gaji pokok yang diterima.
  12. Isi Surat Kebutuhan yang mencakup Nomor, Nama, dan Pejabat. (SK atau Kontrak/Perjanjian Kerja).
  13. Unggah surat yang dimaksud pada langkah sebelumnya, dengan format file pdf (maksimal 1 MB).
  14. Klik Simpan.

Proses pengisian pun selesai, riwayat pekerjaan telah terunggah dan dan data tersimpan. Dan apabila pelamar mempunyai riwayat pekerjaan tambahan, untuk menambahkan riwayat baru kamu bisa mengulangi langkah-langkah yang sudah disebutkan di atas.

AKHIR KATA

Mungkin itu saja yang dapat mimin bagikan mengenai Cara Mengisi Riwayat Pekerjaan Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2024. Yang mana Riwayat Pekerjaan ini diisikan setidaknya 2 tahun terakhir sebagai bukti pengalaman yang dimiliki sesuai dengan bidang yang dilamar pada seleksi PPPK Tahun 2024. Jika anda bekerja sebagai guru, maka Riwayat Pekerjaan dapat diisi dengan SK atau Kontrak/Perjanjian Kerja. 

Bagi anda yang ingin berbagi Informasi lain tentang tata Cara Mengisi Riwayat Pekerjaan Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2024 ini agar sekiranya dapat menuliskannya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini. Terakhir semoga artikel sederhana ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dimanapun berada dan mohon maaf apabila terdapat kesalahan didalam penulisan atau ada kalimat yang sulit untuk dipahami, agar sekiranya dapat memakluminya.  

Posting Komentar untuk "Cara Mengisi Riwayat Pekerjaan Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2024"